Rabu, 01 Februari 2017

CARA MEMBUAT KUE TERANG BULAN yammy

kue terang bulan bisa juga disebut kue martabak manis, cuma beda untuk varian topingnya aja. jadi terserah agan yang ciptakan rasa sesuai selera. tapi disini kita buat original terang bulan .

 OK KITA SIPKAN BAHAN BAHANNYA :
bahan A

  1.  3ons TEPUNG CAKRA 
  2. 3sdm gula
  3. 2btr telur
  4. 1/2sdm soda roti
  5. 1sdt vanili
  6. 1/2sdm fermipan
  7. 500cc air
  8. garam secukupnya
Bahan B

  1. meises secukupnya
  2.  kacang disangrai ditumbuk halus secukupnya
  3. susu kental manis


CARA MEMBUATNYA :


  1. bahan A campur dan aduk rata rata 5 menit, kembangkan minimal 2jam
  2. hangatkan teflon gunakan api tipis, masukan bahan A, 
  3. tutup sekitar 2 menit sampai adonan seperti sarang tawon tapi tidak kering
  4. tabur baha B merata pada adonan
  5. tutup kembali teflon sekitar 2 menit
  6. buka penutup lipat terang bulan olesi dengan mentega
  7. potong  dan siap dihidangkan
 ok,terima kasih sudah belajar bareng disini.........jangan lupa siapkan minuman pelengkapnya.....

0 komentar:

Posting Komentar